Brigjen Pol Mardiaz Kunjungan Kerja ke Secapa TNI AD

    Brigjen Pol Mardiaz Kunjungan Kerja ke Secapa TNI AD

    BANDUNG - Lasetukpa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K., M.Hum melakukan kunjungan kerja ke Secapa TNI AD, dalam rangka tindak lanjut Kolaborasi pendidikan TNI - Polri pada jenjang pendidikan pembentukan Perwira guna mewujudkan kerjasama dan sinergitas TNI - Polri, Rabu (01/12/2021).

    Dalam kunjungan tersebut Kasetukpa didampingi oleh beberapa pejabat utama Setukpa diantaranya Kabag Diklat, Kabag Bin Gadik, Kabag Bimsis, Kabag Renmin, Kasubbag Renmindik, Kasubbag Hanjartaka, Kasubbag Binsuh, dan Kasubbag Ren. rombongan disambut langsung oleh Komandan Secapaad Mayjen TNI Ferry Zein dan para pejabat utama Secapaad. 

    Dalam kegiatan kunjungan ini, keduabelah pihak mematangkan rencana kolaborasi pendidikan yang akan dilaksanakan secara bersama baik di Setukpa Lemdiklat Polri dan di Secapaad dengan metode pertukaran para siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) dan Secapa Reguler TNI AD tahun anggaran 2022. 

    Kolaborasi pendidikan antara Setukpa Polri dengan Secapaad ini merupakan tindak lanjut penjabaran dari Perjanjian Kerjasama Penyelenggaraan kegiatan terintegrasi pada Pendidikan Pembentukan / Pendidikan Pertama, Pendidikan Pengembangan / Pendidikan Pembentukan Perwira dan Pendidikan Pengembangan Umum TNI - Polri. (Alam)

    MEDAN SUMUT
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    PSSA Asahan Menang 1-0, Pelatih Diberikan...

    Artikel Berikutnya

    Medan Utama Menang 2-1 Atas Tanjung Balai...

    Berita terkait